Cara pertama yang perlu anda pahami adalah peletakan kursi atau sofa pada ruang tamu rumah minimalis. Agar ruang tidak terlihat penuh, letakkan kursi ruang tamu anda dipojok ruangan. Namun, sebelumnya anda harus tau bahwa sofa yang anda beli untuk ruang tamu rumah minimalis ukurannya tidak boleh terlalu besar. Selain itu, desain pada sofa itu sendiri harusnya tidak terlalu berat. Sofa bermotif polos sangatlah tepat untuk ruang tamu yang sempit. Hindari motif-motif yang terlalu tajam seperti motif macan tutul, macan loreng, dan lain-lain.
Yang kedua adalah peletakan hiasan. Sebelum melakukan peletakan, anda harus mengetahui kriteria hiasan yang dapat anda letakkan pada rung tamu kecil. Kriterianya adalah sederhana, tidak memakan banyak tempat dan bergaya klasik. Biasanya, hiasan yang digunakan untuk menghias ruang tamu mini adalah lukisan. Lukisan memang hiasan yang paling fleksibel, dapat digunakan dirumah konvensional maupun minimalis. Letakkan lukisan pada dinding yang memiliki sisi paling mudah dilihat oleh tamu. Selain lukisan, anda juga dapat memanfaatkan wallpaper yang digunakan untuk menghias dinding. Agar anda dapat memehaminya dengan rinci, berikut akan saya berikan beberapa gambar desain ruang tamu untuk anda jadikan inspirasi.
Demikianlah tips cara menata ruang tamu minimalis agar terlihat semakin menarik dan apik. Bagi anda yang baru saja mendirikan sebuah rumah, cara penataan diatas dapat anda jadikan sebagai acuan untuk menata ruang tamu. Selamat mencoba!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar